Ayah Banting Anak

Sadis, Ayah Tega Banting Anaknya hingga Tewas di Jakut

Sadis, Ayah Tega Banting Anaknya hingga Tewas di Jakut

Seorang ayah bernama Usman tega membanting anaknya inisial K (10) hingga tewas di Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara pada Rabu (14/12/2023). Video penganiayaan tersebut viral di media sosial.

Berdasarkan rekaman CCTV, pelaku memukul anaknya beberapa kali. Saat itu korban sedang bermain dengan teman-temannya.

Kemudian pelaku mengangkat tubuh sang anak dan membantingnya di jalanan. Korban sempat tak sadarkan diri dan mengeluarkan darah dari hidungnya.

Setelah melakukan penganiayaan, pelaku bersama warga melarikan korban ke rumah sakit di wilayah Teluk Gong, Penjaringan. Namun nyawa korban tak tertolong.

BACA JUGA :  Sempat Viral di Medsos, Satu Pelaku Pungli di Pantai Padang Ditangkap

Pengurus RT setempat, Rohman mengungkapkan warga melihat penganiayaan tersebut. Warga tidak mengira, apa yang dilakukan oleh Usman tega membanting anaknya.

“Pas posisi diangkat, ibu-ibu di sini kan ngiranya cuma diangkat doang enggak bakal dibanting. Eh tiba-tiba dibanting, nggak nyangka juga,” kata Rohman saat ditemui di lokasi, Kamis (14/12/2023).

Atas perbuatannya, Usman langsung diamankan polisi dan dibawa di Mapolres Metro Jakarta Utara. Sementara jenazah korban dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk diautopsi.

Loading